Menyambut datangnya Hari Kartini hari Jumat, 21 April 2017, SD Muhammadiyah Brosot tak ketinggalan mengadakan event seru untuk para siswa. Aneka lomba diadakan untuk para siswa. Lomba tersebut adalah vocal group dan mewarnai untuk siswa kelas I, II, dan III. Sementara itu, siswa kelas IV, V, dan VI mengikuti lomba kreasi dari barang bekas. Dengan tema "Semangat Kartini, semangatku berkarya dan berprestasi", para siswa antusias mengikuti lomba yang diadakan. Kegiatan ini diharapkan dapat memupuk semangat siswa untuk berkarya dan berprestasi baik dibidang akademik maunpun non akademik. Selain itu, siswa juga diharapkan mampu bekerja sama, kreatif, inovatif, dan cinta tanah air. Berikut ini adalah keseruan-keseruan mereka: